
Merupakan salah satu sub-spesises dari Zosterops japonicus / warbling white-eye / kacamata gunung (dalam bahasa Indonesia). Panjang tubuh sekitar (11.5 – 12 cm). Dahi kehijauan sampai kekuningan. Umumnya Zosterops japonicus warna dada/perut putih dan ada warna kecoklatan dibawah sayap, untuk sub-spesies difficilis warna perut kuning mirip dengan sub-spesies obstinatus (akan diposting pada artikel berikutnya). Habitat dan persebaran Gunung Dempo, Gunung Kerinci – Pulau Sumatera. Karena perut/ dada berwarna kuning maka pleci ini dikenal dengam sebutan monty dakun ( dada kuning).



